Yang Menarik dari iPhone 16

Awal bulan ini akhirnya Apple resmi mengumumkan seri ponsel mereka yaitu iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max. Ponsel-ponsel tersebut sudah tersedia di beberapa negara sejak 20 September 2024, tapi untuk Indonesia sepertinya mesti bersabar hingga akhir bulan Oktober. Mengingat saat peluncuran seri iPhone 15 di Indonesia tahun lalu, ketersediaanya baru tersedia satu bulan lebih lama setelah rilis resmi di negara asalnya, Amerika.

Setiap rilis iPhone pasti menawarkan hal-hal baru, khususnya di seri iPhone 16 ini, akhirnya iPhone memerkenalkan AI seperti vendor ponsel lainnya, yaitu Apple Intelligance. Selain itu, kali ini semua seri iPhone menggunakan prosesor A18, yang merupakan prosesor baru, lalu ada juga perbedaan ukuran fisik layar antara iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max dengan seri terdahulunya, dimana iPhone 16 Pro menggunakan layar 6,3" dan iPhone 16 Pro Max menggunakan layar 6,9". Namun jika disandingkan dengan seri terdahulu, perbedaan fisik keduanya tidak terlalu beda jauh. Dan satu hal menarik yang dibawa iPhone di seri iPhone 16, yaitu Camera Control.

Camera Control

Memilih fitur di Camera Control

Apa itu Camera Control? Ini merupakan tombol fisik yang dibanggakan oleh Apple sebagai tombol untuk mempermudah dalam pengambilan gambar. Bagaimana tidak, untuk mengambil foto dalam keadaan ponsel terkunci, pengguna cukup menekan camera control untuk membuka aplikasi kamera dan bisa langsung mengambil foto saat itu juga. Tidak hanya itu, dalam camera control juga terdapat sensor yang memungkinkan pengguna memaksimalkan fitur kamera saat digunakan. Lewat camera control ini, pengguna bisa melakukan zoom in maupun zoom out hanya dengan mengusap bagian camera control tersebut. Selain fitur zoom, juga terdapat fitur lain yang dapat dipilih seperti Exposure, Depth, Style, hingga Tone. Fitur-fitur kamera tersebut dapat diakses dengan menekan tombol hingga terasa klik, dan fitur-fitur tersebut akan muncul dan dapat langsung digunakan.

Rangkuman fitur iPhone 16 dan iPhone 16 Plus

Rangkuman fitur di iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max

Adanya Camera Control di iPhone ini kembali mengingatkan saya pada tombol kamera yang biasa ada di ponsel Sony. Sedari masih join dengan Sony Ericsson, ponsel kamera mereka sudah menghadirkan tombol kamera fisik untuk mempermudah pengambilan foto maupun mengunci fokus. Jadi layaknya tombol kamera digital, saat tombol kamera (shutter) ditekan setengah, makan akan dapat mengunci fokus, dan ditekan hingga klik untuk mendapatkan foto yang diinginkan. Beberapa seri yang memiliki tombol kamera seperti Sony Ericsson K550i, Sony Ericsson K800i, Sony Ericsson K850i, Sony Ericsson C901 sampai Sony Ericsson C905. Setelah menggunakan merk sendiri, Sony, tetap menggunakan tombol kamera di Sony Xperia S, Sony Xperia Z2, Sony Xperia Z3, hingga seri Sony Xperia Xz. Tombol kamera pun masih bisa kita temukan di ponsel-ponsel Sony sekarang seperti di seri Xperia 1 maupun Xperia 5. Selain sebagai tombol kamera, biasanya juga digunakan sebagai tombol jalan pintas (shortcut) dengan mengklik dua kali tombol kamera tersebut. Lalu, apakah Apple mendapatkan inspirasi dari Sony dalam mengembangkan Camera Control?

Sony Ericsson K550i
Sony Ericsson K800i
Sony Ericsson K850i
Sony Xperia S
Sony Xperia Z3
Sony Xperia 1
Sony Xperia 1 iv
Sony Xperia 5 v
Sony Xperia 1 vi

Nah, apakah dari teman-teman semua ada yang memiliki pengalaman dengan tombol kamera di ponsel yang pernah atau saat ini digunakan? Atau mungkin sudah mencoba Camera Control di iPhone terbaru? Silakan berkomentar atau menceritakan pengalamannya.

Comments

Popular posts from this blog

Hilangnya Samsung Galaxy Note

Modus Penipuan Pembeli Online

Tahun 2018