Posts

Showing posts from August, 2006

Sedih... ;[

Hidup itu memang bagaikan roda. Hari ini diatas, esok hari bisa jadi dibawah. Memang hidup itu penuh cobaan, rintangan, dan hal-hal yang bisa membuat kita tidak senang akan itu semua. Hari-hari yang lalu kesenangan begitu melimpah. Hingga akhirnya, kita malah menghambur-hamburkan apa yang kita miliki. Dan sekarang... kesenangan itu hilang sudah. Cobaan memang begitu berat dirasa. Kita sebagai manusia hanya bisa mengeluh, dan mengeluh. Karena itulah tabiat manusia. Mengeluh dan meminta. Akankah kepedihan ini akan berakhir dengan cepat? Apakah semua gundah hati ini akan terobati? Apakah hati ini akan selalu luka oleh kesedihan? Bisakah bahagia itu hinggap sejenak di sini? Di hatiku, agar semuanya tidak kelam dan membuatku buta akan hati. [04Agu2006/20:09wib]

Konser Dewa 19

Image
Rabu, 2 Agustus 2006, Secapa Polri Sukabumi kembali diramaikan oleh konser musik. Setelah yang terakhir kali Peterpan, kali ini giliran grup papan atas Indonesia yang berkesempatan menghibur para penonton, Dewa 19. Live In Harmony Concert, itulah tajuk konser malam iut. Sayangnya, salah satu personil Dewa 19, Tyo, tidak bisa ikut hadir karena keadaannya yang masih cedera kaki (kayak pemain bola, ya?!). Oleh karenanya, yang menjadi drummer malam itu seorang additional player (yang berambut gimbal!). Btw, kehadiran Dewa 19 yang digawangi Ahmad Dhani, Once, Andra, dan Yuke, sukses menghibur dan mengajak bernyanyi bersama para penonton. Daftar lagu yang dibawakan Dewa 19: - Bukan Rahasia - Pangeran Cinta - Emotional Love Song - Sedang Ingin Bercinta - Separuh Hati - Satu - Larut - Mistikus Cinta - I Want To Break Free - Lelaki Pecemburu - Cinta Gila - Kosong - Pupus - Arjuna - Laskar Cinta Konser yang dijadwalkan mulai pukul 19.30 itu, ngaret sampai pukul 20.00. Untungnya selama waktu ngar

Masaaak...!!!

Image
Minggu kemarin, tanggal 18 Juli 2006, saya sama anak-anak sekelas, pada niat buat belajar bersama. Yaitu belajar perakitan komputer. Soalnya, tanggal 19 Juli, besoknya, ada UAS mata kuliah itu. Jadinya kita ngedatengin rumah Elsa di daerah Rambai, Cisaat. Eh ga tahunya, sampai dirumahnya, anak-anak malah pingin ke kulah (kolam). Jadinya, sebelum belajar itu kita makan-makan dulu. Di bawah ini ada foto-foto waktu di kulah. Ini nih, 2 ikan yang baru bisa kita tangkep. Cewek-cewek pada me'mandori' Yusuf, yang sibuk nangkep ikan. Cewek-cewek yang suka pada jaim waktu difoto (bikin penasaran nih...!!!) Yusuf yang terus berusaha mencari ikan. Rizal, yang setia memandori Yusuf, dan akhirnya disebut Om. Akhirnya t Desi ikutan turun tangan nangkepin ikan. Alhasil, Yusuf disebut Ayah, dan t Desi disebut Bunda. Dan besoknya, tentang UAS, anak-anak pada pasrah aja... Tetapi syukur Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar... [26/07/2006-12:50]